Mechanical Science Webinar

Mechanical Science Webinar

Sabtu, 11 Desember 2021 Telah dilaksanakan Mechanical Science Webinar bertemakan “Strategi Menumbuhkan Semangat Dan Mengoptimalkan Inovasi Dan Kreativitas Mahasiswa Melalui Karya Tulis Ilmiah Di Tengah Pandemi Covid-19” yang dibawakan oleh Salmon Parlindungan Sihotang (M’20) sebagai host. Mechanical Science Webinar ini diisi oleh Ahmad Yunus Nasution ST. MT. selaku Dosen Teknik Mesin USU dan juga beberapa mahasiswa yang berhasil dalam bidang Karya Tulis Ilmiah (KTI) yaitu Syamsuri Alpha Joshua selaku Mahasiswa Teknik Mesin USU yang pernah menjadi finalis business plan asia universitas dan finalis HTMB (Hang Tuah Model Boat) Series 3 dan juga Wardhani Septina Sembiring selaku Mahasiswa Kimia FMIPA USU yang pernah menjuarai berbagai kompetisi KTI.

Dalam webinar ini peserta diajarkan tentang KTI. seperti, pengertian KTI itu sendiri dan segala hal yang berkaitan dengan KTI. Webinar ini juga mengajak peserta agar lebih semangat dan produktif lagi dalam membuat inovasi ditengah kondisi pandemi Covid-19. Dan dalam webinar ini juga peserta mendapatkan banyak keuntungan seperti e-certificate, relasi dan pastinya ilmu yang bermanfaat.